Wednesday, June 8, 2016

Tutorial Naik Bis Ponorogo ke Malang lewat Jombang

Busengineer  - Ingin ke malang, lalu bingung naik apa? jawabanya adalah naik bis karena murah, aman, dan sejahtera, hehe malang adalah kota wisata sekaligus kota pendidikan, banyak orang ponorogo berpergian ke malang dengan berbagai urusan masing-masing. mulai dari mahasiswa, wisatawan, sampai orang yang ingin bekerja.
lalu bagaimana cara naik bis dari ponorogo ke malang? sabar dulu, kita start dari terminal seloaji dulu. setelah sampai diterminal seloaji maka kita akan disuguhkan dengan berbagai bis-bis besar dengan berbagai macam tujuan. untuk jurusan malang sendiri di terminal seloaji tidak ada, makanya untuk tutorial kali ini kita menggunakan bis jurusan surabaya lalu turun jombang dan mencari bis jurusan malang. pertama-tama kita cari bis jurusan surabaya dulu, untuk trayek surabaya ini banyak pilihan armada yang bisa kita gunakan. mulai dari PO. Jaya, PO. Restu Panda, PO. Cendana, PO. Mandala. tapi jangan buru-buru masuk salah satu bis jurusan surabaya tadi, lihat dulu anggaran anda. kalau anggaran anda pas-pasan naik bis ekonomi (AC Tarif Biasa) sedangkan bila anda memiliki uang banyak maka saran saya naik bis patas saja karena anda nanti akan diberi fasilitas yang lebih baik dari bis ekonomi (ATB).
untuk tutorial kali ini, saya akan naik bis PO. Restu ATB. setelah saya naik bis PO. Restu maka siapkan uang kira-kira 17 ribu untuk sampai di terminal kepuhsari jombang. bayarkan dan bilang ke pak kondektur mau turun jombang. lama perjalanan sekitar 3 jam lamanya.
setelah sampai diterminal kepuhsari jombang, cari bis jurusan malang. untuk jurusan malang, armada yang siap melayani adalah PO. Puspa Indah dan Bagong. bis puspa indah warna biru dan bis bagong warna putih mirip ambulance kata orang-orang. tarif bis puspa indah dari jombang ke malang sebesar 17 ribu rupiah sedangkan jika menggunakan armada bis bagong anda harus membayar uang sekitar 20 ribu rupiah. perjalanan dari jombang ke malang sekitar 3 jam lamanya.
setelah 3 jam berlalu maka anda akan sampai diterminal landungsari. terminal ini terletak dibagian barat kota malang. setelah turun dari bis anda akan disuguhi berbagai angkutan kota yang siap menghantar anda ke tujuan yang anda rencanakan sebelumnya. untuk tarif angkutan kota sebesar 4 ribu rupiah jauh dekat.angkutan kotanya jangan lupa warna biru ya seperti gambar dibawah ini:
Load disqus comments

0 comments